Pilihan Desain Balkon Minimalist
Dari balkon untuk hangout hingga balkon kebun belakang, temukan berbagai gambar desain yang dapat memberi inspirasi bagi kamu yang menginginkan balkon sebagai tempat hijau di tengah rumah mereka. Yuk, simak!
1. Balkon Untuk Hangout
Balkon rumah minimalis bisa kamu ubah menjadi tempat spesial yang bisa kamu manfaatkan untuk hangout. Tempat ini bisa kamu ubah dengan menambahkan beberapa furnitur seperti , dan bunga² agar tampilan bertambah cantik. Jika kamu ingin bersantai, pilihlah sofa melayang seperti ayunan yang cantik. Tali yang terbuat dari besi sebagai penyangga sofa bisa kamu lilitkan tali agar terihat lebih estetik.Tambahkan hiasan bunga di dinding bagian belakang sofa, bisa menggunakan bunga hidup atau bunga mati. Balkon rumah minimalis dengan taman bisa memakai bunga hidup, pilihlah bunga yang menjalar agar terlihat sangat alami dan cantik. Warna sofa bisa menggunakan warna putih bersih dengan warna lantai balkon yang gelap agar seimbang. Jangan lupa tambahkan bantal sofa agar semakin nyaman saat dipakai.
2. Balkon Tempat Mengopi
Memang memanfaatkan balkon rumah minimalis bisa mengubah suasana menjadi lebih hidup dan bermanfaat. Desain balkon ini bisa kamu tambahkan kursi couple untuk berdua dan 1 meja santai. Selain bisa untuk bersantai bersama, kamu bisa menikmati waktu santai dengan menyeduh kopi. Pilihlah kursi yang ringan dan bisa dipindahkan tanpa menambah tenaga banyak, agar mudah diubah-ubah.Kalau merasa balkon masih ada tempat kosong, tambahkan beberapa tanaman hias untuk menambah suasana hijau dan menyegarkan di balkon rumah minimalis dengan taman. Selain itu, kamu juga bisa menambah rak di dinding untuk tanaman hias kecil agar lebih terlihat lucu dan segar dipandang. Usahakan kondisi kursi berhadapan agar nyaman saat mengobrol., meja berwarna putih, ditambah tanaman hias yang hijau akan mengubah suasana balkon menjadi luar biasa.
3. Balkon Taman Mini
Jika kamu pencinta tanaman hias, sangat cocok sekali menggunakan balkon rumah minimalis sebagai taman mini. Tambahkan rak bunga dan hiasi dengan berbagai macam tanaman mini yang cantik. Kamu bisa meletakkannya di atas dan di bawah rak agar semakin terlihat padat dan banyak. Dua pot bunga yang agak lebih besar dari lainnya bisa kamu letakkan di dekat kursi. Pilihlah kursi cerah dan menghadap ke arah luar balkon agar kamu bisa melihat pemandangan luar.Berikan aksen estetik dengan menambah sebuah gambar bunga atau lukisan di atas rak bunga taman mini tersebut. dengan taman memang menjadi pilihan terbaik mempercantik rumah oleh sebagian besar orang. Tambahkan beberapa tanaman di pagar balkon agar semakin terlihat seperti taman mini. Walaupun balkon terasa sempit, dengan perubahan ini siapa sangka kamu bisa memiliki taman mini cantik dan mempesona.
4. Balkon Cagar Alam
Udara sejuk yang memang menjadi idaman orang banyak, kamu bisa memanfaatkan balkon rumah minimalis. Warna lantai cokelat dan cokelat muda membuat tampilan balkon seperti cagar alam menjadi lebih alami. Untuk memiliki tanaman, kamu bisa memilih pot bunga dari yang terbesar sampai yang lumayan kecil dan urutkan, agar tampilan lebih menarik. Tamanlah beberapa bunga di samping pagar balkon yang terkesan alami.
Di balkon bagian tengah diberikan kaca agar terlindungi dan beda dari yang lain. Hanya bagian samping pagar saja yang bisa melihat ke arah luar tanpa terhalang apa-apa. Bebas memiliki tanaman jenis apa yang bisa kamu bawa ke tempat balkon itu. Cat merah pada pagar juga cantik dan beda dengan lainnya yang biasanya memakai warna soft.
5. Balkon Tengah Taman
Balkon rumah minimalis yang memanjang bisa kamu manfaatkan menjadi balkon yang penuh dengan taman, tapi tetap nyaman. Tanaman yang agak tinggi bisa kamu letakkan di belakang . Gunakanlah bangku kayu agak panjang dan sebuah meja di sisi kursi, dan di depan bangku. Tanaman hias mini bisa kamu letakkan di sisi kiri dan kanan dengan rumput sebagai lantainya.Gunakan potongan kayu di atas rumput di bagian tengah untuk jalan setapak agar lebih estetik. Dianjurkan memakai tanaman yang berbunga agar cantik. Saat pagi hari cahaya matahari akan menambah kecantikan taman balkon milik kamu. Jangan lupa pakailah vas bunga yang berwarna- warni agar warna semakin ramai dan terlihat menyegarkan.
6. Balkon Bagai Hutan
Balkon rumah minimalis bagai hutan bisa sekali kamu wujudkan, dengan memberikan nuansa hijau dan cokelat. Gunakan nuansa dinding dengan aksen seperti batu dan berwarna cokelat. Kamu bisa memakai rak tempel untuk menghias tanaman. Memberikan gantungan dari besi untuk tanaman bisa kamu coba juga agar terlihat estetik.yang digunakan bisa memakai warna putih dan terbuat dari kayu. Jangan lupa aksesoris bantal agar nyaman saat duduk dan bersantai. tambahan juga akan terlihat cantik dengan aksesoris seperti lilin, bunga, tambahan minuman dan lain sebagainya. Hadapkan kursi ke arah pagar balkon agar bisa melihat suasana sekitar, dan melihat awan.
7. Balkon Kebun Belakang
Mengubah balkon menjadi seperti kebun belakang memang sangat menarik. Ternyata furniturnya bisa dibeli lumayan mudah. Kamu hanya menyiapkan pot bunga berbentuk pantang dan hitam beberapa buah dan diletakkan di dekat pagar. Pot tersebut diberi tanaman hias dengan daun kecil-kecil yang cantik dan rimbun.
Lalu berikan sentuhan desain pada lantai, dimana lantai dibagi menjadi beberapa bagian. Ada yang diberikan batu putih, masih bernuansa lantai kayu, dan lantai rumput yang indah. Letakkan kursi dan meja modern di atas rumput menghadap pagar, maka kamu akan menikmati suasana halaman belakang yang menarik. Dan di bagian dinding gunakan batu putih dan buatlah menjadi lebih estetik, tambahkan tanaman gantung di beberapa tempat.
8. Balkon Piknik Modern
Walaupun kamu tidak memiliki waktu libur banyak, ubahlah balkon menjadi balkon tempat piknik yang seru. Berikan aksen dinding berdaun di samping kursi untuk menambah suasana sejuk. Beberapa tanaman menjalar juga mendukung suasana menjadi lebih hijau dan segar. Untuk memiliki hasil yang seperti nyata, gunakan lantai rumput agar terasa benar-benar piknik.
Balkon piknik modern ini menggunakan yang cozy dan memiliki warna terang menarik. Beda dengan beberapa desain balkon, meja piknik modern memiliki ukuran lebih besar dan juga lebih lebar. Kamu bisa menambahkan dua kursi untuk tempat mengobrol bersama teman atau pasanganmu sambil santai dan menikmati suasana. Berikan beberapa camilan dan minuman, dan balkon piknik sudah bisa kamu coba.
Nah, itu dia beberapa gambar desain balkon rumah minimalis yang menghadirkan keindahan dan kesejukan. Dengan memanfaatkan setiap sudut balkon, baik yang sempit maupun memanjang, kamu dapat merancang ruang terbuka ini menjadi tempat istimewa di rumah.